eketawa.com, Bukan hal yang aneh ketika di sore hari banyak orang yang tiba-tiba ‘ngidam’ sesuatu untuk dimakan. Menunggu waktu makan malam memang panjang, apalagi ketika miliki banyak kegiatan sedari pagi. Sore adalah waktu yang pas untuk menikmati hidangan kecil.
Rujak merupakan hidangan yang sangat digemari masyarakat. Kesegarannya bisa membuat semangat kembali lagi setelah disibukan dengan aktivitas harian yang seakan tak ada habisnya. Namun kenyataannya, rojak pun terbagi dua kubu yakni sayuran dan buah-buahan. Banyak yang bilang kalau rojak sayur lebih nikmat dari buah-buahan, pun sebaliknya. Jika diminta untuk memilih, hatimu tertambat di mana?
Rujak sayur. Hidangan ini bisa membuat moodmu yang tadinya berantakan berubah menjadi lebih tenang. Kenikmatan kangkung, tauge, tahu, dan juga mentimun yang disiram dengan bumbu kacang pedas membuat hidangan ini menjuarai hati sebagian masyarakat. Agar lebih nikmat, biasanya rojak sayur ditambah dengan petis.
Rujak buah. Nah kalau ini pasti tak kalah penggemarnya. Memakan nanas, jambu air, kedondong, dan mangga muda dengan sambal kacang pedas di sore hari pastilah menyenangkan. Apalagi jika ditambah dengan hangatnya obrolan bersama keluarga atau para sahabat. Sudah pasti menjadi pilihan hidangan yang juara.
Penggemar rujak dapat dipisahkan antara buah-buahan dan juga sayuran. Meski demikian hidangan tersebut masih diminati oleh berbagai kalangan di segala bentuk suasana. Tak jarang rujak disajikan ketika menggelar acara keluarga. Namun jika diminta untuk menilai, lebih segar manakah antara rojak sayur dan buah ?
Unik & Lucu untuk Eketawers- sumber:bintang.com Rujak Sayur vs Buah, Lebih Segar yang Mana?
Rujak Sayur vs Buah, Lebih Segar yang Mana?